Saat sedang senang biasanya kamu suka sulit mengungkapkannya, ya atau tidak? Ingin bilang happy, tapi rasanya kata-kata happy kurang bisa menggambarkan perasaanmu saat itu. Kalau begitu, sudah waktunya kamu belajar cara lain mengekspresikan happy agar menemukan kata-kata paling tepat untuk mengungkapkan rasa senangmu. Siapkan catatan ya! Hari ini kita akan belajar sinonim happy dan idiom happy.
Dapatkan Promo Harga Kursus Terbaik!*
Isi formulir di bawah ini untuk mendapatkan harga Kursus Terbaik bersama EF. Yuk, ikutan sekarang!
Happy atau perasaan senang adalah perasaan yang muncul saat kita menerima sesuatu yang baik. Misalnya saat mendapatkan hadiah, diizinkan membeli mainan yang diinginkan, saat memakan makanan kesukaan, dan hal-hal menyenangkan lainnya. Kalau Tom, Tom paling happy saat bertemu teman-teman baru di kelas EF. Kalau kamu, apa yang membuatmu happy hari ini?
Tanpa perlu berlama-lama, yuk kita langsung belajar sinonim dan idiom happy.
Dalam bahasa Indonesia, kata senang bisa disamakan dengan gembira, riang, bahagia, ataupun girang. Sama seperti kata senang di bahasa Indonesia, kata happy dalam bahasa Inggris juga punya banyak sinonim. Ini dia daftar sinonim happy yang bisa kamu gunakan setiap waktu.
Ecstatic
Contoh: What happened to Ben? He's been ecstatic since this morning.
Hyped up
Contoh: English lessons with Ms Bianca always got me hyped up!
Content
Contoh: Don’t think about cooking a fancy dish for me. I’m content with just a box of pizza.
Delighted
Contoh: Dean looks delighted when he sees his cat Brownie.
Pleased
Contoh: Seems like Lily is pleased with her test result.
Cheerful
Contoh: We have to start the day by being cheerful!
Thrilled
Contoh: Natasha is thrilled to announce her birthday party to the whole class.
Excited
Contoh: The whole class is excited about the school trip next week.
Glee
Contoh: My baby cousin is so cute, she always laughs with glee.
Glad
Contoh: I’m so glad that we finally got the movie ticket!
Dalam bahasa Indonesia, ada beberapa ungkapan untuk mengekspresikan rasa senang, contohnya seperti terbang ke awan atau berbunga-bunga. Di bawah ini ada beberapa happy idiom beserta maknanya yang bisa kamu ucapkan agar perasaanmu semakin tersampaikan.
Saking senangnya, kamu rasanya seperti berada di atas awan. Kenapa harus awan? Hal ini karena awan biasanya dikaitkan dengan tempat tinggal peri dan malaikat.
Sebenarnya, tidak ada yang tahu siapa Larry sebenarnya. Tapi banyak yang menduga bahwa Larry yang dimaksud adalah seorang petinju asal Australia yang memenangkan kompetisi dan diberitakan bahwa dia sangat senang bisa menang.
Artinya, kamu sangat-sangat gembira. Jika diukur, rasa senangmu melampaui jarak bumi ke bulan. Sangat besar!
Tahukah kamu bahwa langit dipercaya punya tujuh tingkat? Idiom ini digunakan untuk mengungkapkan rasa senang yang tidak terkira.
Agak berbeda dengan happy idiom lainnya, happy camper lebih digunakan untuk mengekspresikan rasa cukup/bersyukur dengan apa yang diberikan atau sudah ada.
Kamu tahu kan kalau anjing sedang senang ia akan mengibas-ngibaskan ekornya dengan cepat? Ya, idiom ini berasal dari hal itu. Jika satu ekor saja sudah bisa menunjukkan bahwa anjing itu senang, bagaimana jika punya dua ekor?
Tersenyum dari telinga ke telinga, artinya tersenyum sangat lebar. Saat tersenyum lebar, pasti ada hal yang membuat orang itu sangat riang.
So, are you content with the happy synonym and happy idiom? Kamu bisa pakai sinonim dan idiom tadi saat mengalami kejadian menyenangkan, ya!
Nah, sekarang Tom mau membagikan informasi yang akan membuat kamu dan orangtuamu senang. Kalau kamu mau jadi lebih mahir berbahasa Inggris, EF sedang mengadakan Free Demo Class untuk kamu. Jadi, kamu bisa coba kursus bahasa Inggris gratis di EF Center yang ada di kotamu. Kamu bisa bertemu teman baru dan belajar bersama guru-guru yang seru!
Ayo daftarkan dirimu sekarang ya!