Menu
sinonim dalam bahasa inggris
Reading and Writing

Tips Mencari Sinonim dalam Bahasa Inggris, Hindari Pengulangan Kata!

2022.12.29

Apakah kamu pernah merasa pusing saat kamu mencari padanan kata yang tepat? Sering merasa sulit dan bingung bagaimana caranya agar bisa menghindari pengulangan kata? Misalnya, dalam satu teks, kamu ingin mengatakan ‘mendapat’ sebanyak tiga kali. Dalam Bahasa Inggris, 'mendapat' bisa diartikan menjadi get. Sayangnya, kata kerja get kurang pas jika digunakan terus menerus.

Yuk, coba kelas demo GRATIS!*

Mau kursus di EF? Coba kelas demo gratis* di EF center terdekatmu!

Incorrect phone number
Daftar Sekarang!

Dengan menekan tombol Daftar Sekarang, Anda menyetujui Kebijakan Privasi EF serta bersedia menerima penawaran dari EF.

*Syarat dan Ketentuan Berlaku

Lantas, agar tidak terjadi pengulangan, kata apa yang harus kamu gunakan? Nah, selain kata kerja get, kamu bisa menggunakan obtain atau earn loh. Tapi, sebelum itu, kamu sudah tahu belum? Mengapa pengulangan kata membuat tulisanmu agaknya menjadi kurang menarik?

Yup, pembaca akan bosan saat membaca banyak pengulangan kata dalam satu tulisan. Terlebih lagi, saat ekspresi yang ditimbulkan juga berlebihan. Bagaimana cara menghindari pengulangan kata? Nah, salah satunya adalah kamu harus cari sinonim yang tepat. Tenang! Ben kasih tahu nih caranya.

Yuk, simak artikel ini sampai habis!

Dapatkan Promo Harga Kursus Terbaik!*

Isi formulir di bawah ini untuk mendapatkan harga Kursus Terbaik bersama EF. Yuk, ikutan sekarang!

Incorrect phone number
Daftar Sekarang

Dengan menekan tombol Daftar Sekarang, Anda menyetujui Kebijakan Privasi EF serta bersedia menerima penawaran dari EF.

*Syarat dan Ketentuan Berlaku

1. Gunakan Variasi Kalimat

Sebelum ke sinonim. Ben mau tanya terlebih dahulu nih. Ketika menulis, biasanya kamu lebih sering menggunakan kalimat aktif atau pasif? Biasanya kalimat aktif akan lebih sering digunakan bukan? Nah, supaya tulisanmu semakin enak dibaca, kamu bisa menggunakan varian kalimat.

Misal, dalam satu paragraf, terdapat lima kalimat. Nah, coba kamu tambahkan variasi kalimat aktif dan pasif. Selain itu, buat kalimatmu jadi lebih dinamis. Contoh: “I will go to the supermarket tomorrow. I want to buy some snacks”. Kamu bisa membuat kalimat tersebut menjadi lebih efektif dengan “Tomorrow, I will go to the supermarket to buy some snacks”.

2. Terjemahkan dari Bahasa Inggris ke Bahasa Inggris

Salah satu bagian penting dalam menulis adalah gunakan kamus yang tepat. Kalau Bahasa Inggris, kamu bisa gunakan Cambridge, Thesaurus, dan Oxford. Selain itu, kamu bisa terjemahkan kata per kata yang tidak kamu tahu langsung dari Bahasa Inggris ke Bahasa Inggris. Mengapa seperti itu? Karena Bahasa Inggris adalah bahasa yang sangat detail dan spesifik.

Ketika kamu menggunakan alat penerjemah atau buku untuk melihat arti kata Bahasa Inggris, akan berbeda loh hasilnya. Misal, kamu menerjemahkan kata possibility dan chance. Dalam Bahasa Indonesia, keduanya memiliki arti kesempatan. Nah, kalau kamu cek dalam definisi Bahasa Inggris, chance memiliki arti di mana peluang kesempatan tersebut lebih besar daripada possibility.

3. Memahami Kata yang Akan Digunakan

Masih berkaitan dengan kamus. Ketika kamu mencari kata, pastikan kata tersebut memiliki arti yang sesuai dengan kebutuhan tulisanmu. Pastikan juga kata tersebut termasuk ke dalam jenis kelas kata apa. Jangan bosan untuk berkesperimen dengan kata ya.

4. Memiliki Persamaan Makna

Setelah kamu tahu kira-kira kamu ingin menulis apa. Konsep pun sudah kamu rangkai. Saatnya mencari sinonim atau persamaan makna. Pelajari terlebih dahulu arti kata yang ingin kamu gunakan. Misalnya ketika kamu ingin mencari sinonim 'meningkat' dalam Bahasa Inggris. Kata yang kamu tahu adalah 'increase'. Kemudian kamu cari padanan katanya.

Nah, ketika sudah muncul daftar kosakata sinonim 'increase', alangkah baiknya jika kamu cek definisi per kata terlebih dahulu. Jangan lupa untuk menggunakan Bahasa Inggris ke Bahasa Inggris ya. Setelah kamu rasa cocok, baru kamu tambahkan ke dalam tulisanmu.

5. Sisipkan Kata Ganti

Selanjutnya, kamu bisa menggunakan berbagai kata ganti (pronoun). Misalnya kamu menggunakan she, usahakan untuk tidak mengulang personal pronoun she. Kamu bisa menggunakan, nama, kemudian she, setelah itu the one. Yang terpenting adalah, pembaca paham kata ganti yang kita gunakan merujuk ke siapa.

6. Baca Ulang

Salah satu bagian penting yang tidak boleh kamu lewatkan adalah membaca ulang tulisanmu. Memang agak merepotkan. Tetapi, tulisan yang bagus adalah tulisan yang melalui proses pembacaan ulang berkali-kali loh. Terkadang, walaupun sudah berkali-kali kita baca, tetap saja sering terdapat kesalahan atau hal yang terlewat.

Belum lagi proses edit, proses verifikasi, termasuk enak atau tidaknya tulisan yang kamu buat untuk dibaca. Selain itu, kamu juga bisa lihat tulisan orang lain dengan tema sejenis dengan tulisan yang kamu buat. Hal ini tentu saja membantumu untuk mengecek kembali tulisanmu.


Nah, itu dia sejumlah tips agar menulismu jadi lebih bagus. Pada dasarnya, menggunakan kamus Bahasa Inggris ke Bahasa Indonesia tidak masalah, namun kamu bisa menerjemahkannya secara keseluruhan ya. Agar tetap masuk ke logika bahasa dan makna yang kamu tuju, tersampaikan dengan baik kepada pembaca.

Menulis memang tidak mudah, kamu harus kreatif dan selalu meningkatkan jumlah kosa katamu. Terlebih lagi, kamu harus paham kata yang kamu gunakan. Tenang saja! Kamu akan semakin jago dan semakin terbiasa, jika kamu rajin menulis.

Maka dari itu, yuk gabung di Free Demo Class EF! Gratis! Tulisanmu bisa langsung diperiksa oleh guru yang berpengalaman di bidangnya loh. Kosa kata akan semakin bertambah dan yang paling seru adalah kamu akan bertemu dengan banyak teman dan lebih sering berdiskusi. Bahasa Inggrismu akan naik level nih. Ayo, tunggu apalagi? 😉

*Syarat dan Ketentuan berlaku
*Promo terbatas

Terakhir update artikel : 29-12-2022